Header Ads

Header ADS

Dicampakkan MU, Anthony Martial Disambut Bagai Pahlawan di AEK Athens


Dicampakkan MU, Anthony Martial Disambut Bagai Pahlawan di AEK AthensAnthony Martial akhirnya berlabuh di klub baru. Setelah dilepas Manchester United, Martial bergabung dengan klub Yunani, AEK Athena.

Kedatangan Martial diumumkan secara resmi pada Rabu, 18 September 2024 kemarin waktu setempat. Martial pun mendapatkan sambutan meriah, bak superstar alias pemain top dunia.

Martial bergabung dengan AEK Athens secara free transfer. Pemain 28 tahun itu akan melanjutkan kariernya di Liga Yunani, meski belulm ada kepastian soal durasi kontrak.

Keputusan Martial menerima pinangan AEK Athens cukup mengejutkan. Namanya pernah dihubungkan dengan klub-klub lain seperti Inter Milan dan Como 1907.

AEK Athens sudah mengonfirmasi kedatangan Martial dan bakal menggelar acara penyambutan sang pemain di bandara setempat. Di luar dugaan, sambutan untuk Martial sangat meriah.


Sambutan Meriah untuk Martial

Mungkin benar karier Martial mengalami kemerosotan dalam beberapa tahun terakhir. Namun, nama Martial tetaplah nama besar, apalagi dengan embel-embel mantan pemain Manchester United.

Buktinya, Martial mendapatkan sambutan yang sangat meriah dari fans AEK Athens. Ratusan atau bahkan ribuan fans menunggu Martial tiba di Bandara dan langsung mengerubungi pemain Prancis tersebut.

Tidak hanya itu, melihat foto-foto yang beredar, fans juga menyalakan flare dan kembang api untuk memeriahkan suasana. Mobil yang membawa Martial bahkan sempat sulit bergerak.

Kesempatan Baru untuk Martial

Nah melihat potongan video yang beredar, Martial yang berada di dalam mobil tampak bahagia melihat sambutan fans yang luar biasa.

Dia tersenyum dan meladeni beberapa fans yang ingin mendapatkan fotonya. Martial pun melambaikan tangan sebagai gestur terima kasih. Pahlawan baru AEK Athens, Anthony Martial!
Diberdayakan oleh Blogger.
Rainbow Pinwheel Pointer