Legenda Belanda Ini Sesalkan Kepindahan Zirkzee ke Man United: Mestinya ke AC Milan
Legenda Belanda Ini Sesalkan Kepindahan Zirkzee ke Man United: Mestinya ke AC Milan - Legenda sepak bola Belanda, Ruud Gullit, mengatakan Joshua Zirkzee mestinya memilih gabung AC Milan ketimbang ke Manchester United.
Zirkzee tampil apik ketika membela Bologna. Hal tersebut membuatnya diincar tim-tim top Eropa.
Ia sempat dilaporkan diincar oleh AC Milan. Zirkzee kemudian disebut siap merapat ke skuad
Namun Zirkzee akhirnya malah merapat ke Man United pada musim panas 2024 kemarin. Ia ditransfer dengan bandrol sekitar 36.5 juta pounds.
Baca Juga : 3 Alasan Real Madrid Ngebet Datangkan Trent Alexander-Arnold
Zirkzee Mestinya ke Milan
Joshua Zirkzee sejauh ini sudah tampil sebanyak sembilan kali bagi Manchester United. Tapi performanya kurang sesuai ekspektasi dan ia baru mengemas satu gol.
Ruud Gullit kemudian berbicara soal keputusan Zirkzee pindah ke Man United. Ia mengatakan harusnya sang kompatriot gabung ke AC Milan.
"Zirkzee seharusnya bergabung dengan Milan daripada Manchester United," kata Gullit kepada Gazzetta.
"Ia tahu Serie A dan beberapa musim tambahan di kompetisi ini di klub papan atas seperti Milan akan ideal untuk perkembangannya. Sekarang, ia berada di klub dengan banyak masalah, yang membuat perkembangannya tidak mudah," serunya.
Harapan Gullit Untuk Zirkzee
Ruud Gullit memang meyayangkan kepindahan Joshua Zirkzee ke Manchester United. Namun ia tetap berharap pemain 23 tahun itu bisa membalikkan situasi di tengah carut marutnya klub tersebut.
"Saya berharap Zirkzee dapat membalikkan keadaan, meskipun butuh waktu untuk beradaptasi," tegas Gullit.
"Ia tidak diragukan lagi pemain yang bagus, tetapi sulit untuk bermain bagus di Man United pada momen bersejarah ini," seru Gullit.